(0362) 3361321
busungbiu@bulelengkab.go.id
Kecamatan Busungbiu

Camat Busungbiu Menutup Penguatan Kapasitas BUMDESA Se Kecamatan Busungbiu Yang Dilaksanakan Selama 3 Hari Di Gedung IPSA Desa Bengkel

Admin busungbiu | 23 Desember 2020 | 77 kali

Rabu, 23 Desember 2020
Camat Busungbiu " I Gede Putra Aryana.S Sos., MAP menutup Penguatan Kapasitas BUMDESA se Kecamatan Busungbiu Tahun 2020 bertempat di Gedung IPSA Desa Bengkel.

Adapun yang disampaikan dalam acara penutupan ini yaitu Bimtek Penguatan Kapasitas Bumdesa Se Kecamatan Busungbiu menjadi langkah awal yang baik untuk nantinya bisa membangun / mensejahtrakan Desanya. sehingga kerjasama antara BLM Provinsi Bali ini diharapkan bisa berkelanjutan dan tidak berhenti sampai disini supaya bisa bermanfaat buat keberlangsungan di masing - masing desa.

Balai Latihan Masyarakat ( BLM) Provinsi Bali bersama T.A MADYA KPW Provinsi Bali " Dewa Made Setiawan " yang didampingi T.A PED Kabupaten Buleleng " Made Sundi Asmini" sebagai narasumber di hari ke 3 dalam rangka penguatan kapasitas BUMDESA.

Adapun materi yang disampaiakan oleh narasumber yaitu Sistem Akutansi Bumdesa, Laporan Rekening Keuangan Bumdesa, Progres Laporan Pertanggungjawaban Keuangan Bumdesa, Pembinaan dan Pengawasan Bumdesa, Indikator, dan RKTL Bumdesa.