(0362) 3361321
busungbiu@bulelengkab.go.id
Kecamatan Busungbiu

Roadshow/Tatap Muka Anggota ORARI Lokal Kabupaten Buleleng

Admin busungbiu | 18 April 2025 | 55 kali

Jumat, 18 April 2025, Sekretaris Camat (Sekcam) Busungbiu, I Putu Edy Sutrisna, S.Kom menghadiri Kegiatan Roadshow/Tatap Muka Anggota ORARI Lokal Kabupaten Buleleng bertempat di Gedung Serbaguna Desa Titab. Roadshow dihadiri pula Ketua ORARI Lokal Buleleng, Putu Mangku Mertayasa, SH, MH, Perbekel Titab, Wakapolsek Busungbiu, Perwakilan Danramil Busungbiu, Pengurus ORARI Lokal Buleleng, dan anggota ORARI Lokal wilayah Kecamatan Busungbiu, Banjar dan Seririt. Roadshow ORARI Lokal yang dilaksanakan hari ini bertepatan dengan 100 tahun peringatan hari amatir radio internasional yang dirangkaikan dengan kegiatan sosial penebaran benih ikan di aliran sungai Bendungan Titab-Ularan.

Dalam sambutannya, Ketua ORARI Lokal Buleleng menyampaikan bahwa saat ini terdapat 428 anggota ORARI yang sudah memiliki tanda panggil. Lanjut dilaksanakan perkenalan pengurus periode 2024-2027. Ditambahkan, nantinya kegiatan sosial organisasi ORARI Lokal akan dilaksanakan berkelanjutan, terurama penebaran benih ikan untuk mendukung program ketahanan pangan di sektor perikanan darat.

Sinergitas antara Pemerintah dan ORARI akan terus dikuatkan untuk mendukung berbagai bidang, termasuk bidang informasi pembangunan dan komunikasi. ORARI Lokal Buleleng memiliki peran penting dalam memberikan dukungan teknis dan operasional dalam kegiatan komunikasi, terutama dalam situasi darurat atau bencana.