(0362) 3361321
busungbiu@bulelengkab.go.id
Kecamatan Busungbiu

KECAMATAN BUSUNGBIU MELAKSANAKAN UPACARA MEMPERINGATI HARI LAHIR PANCASILA DI HALAMAN KANTOR CAMAT BUSUNGBIU

Admin busungbiu | 01 Juni 2021 | 235 kali

SELASA, 1 JUNI 2021 

PEMERINTAH KECAMATAN BUSUNGBIU MELAKSANAKAN UPACARA MEMPERINGATI HARI KELAHIRAN PANCASILA BERTEMPAT DI HALAMAN KANTOR CAMAT BUSUNGBIU .

 

PESERTA UPACARA DIIKUTI OLEH SEMUA PEGAWAI KANTOR CAMAT BUSUNGBIU.

 

ADAPUN SAMBUTAN BUPATI BULELENG YANG DI BACAKAN OLEH CAMAT BUSUNGBIU " I GEDE PUTRA ARYANA,S.SOS.,MAP. PERINGATAN HARI KELAHIRAN PANCASILA TAHUN INI, YANG MENGAMBIL TEMA PANCASILA DALAM TINDAKAN, BERSATU UNTUK INDONESIA TANGGUH “ KITA LAKSANAKAN DI TENGAH PANDEMI COVID-19 YANG MENGUJI DAYA JUANG KITA SEBAGAI BANGSA, MENGUJI PENGORBANAN, MENGUJI KEDISIPLINAN, MENGUJI KEPATUHAN, MENGUJI KETENANGAN DALAM MENGAMBIL LANGKAH KEBIJAKAN YANG CEPAT DAN TEPAT. DALAM MENGHADAPI SEMUA UJIAN TERSEBUT, KITA BERSYUKUR BAHWA PANCASILA TETAP MENJADI BINTANG PENJURU UNTUK MENGGERAKKAN KITA SEMUANYA, MENGGERAKKAN PERSATUAN DALAM MENGATASI SEMUA TANTANGAN, MENGGERAKKAN RASA KEPEDULIAN UNTUK SALING BERBAGI, MEMPERKOKOH PERSAUDARAAN DAN KEGOTONG-ROYONGAN UNTUK MERINGANKAN SELURUH BEBAN KITA BERSAMA, DAN MENUMBUHKAN DAYA JUANG DALAM MENGATASI SETIAP KESULITAN DAN TANTANGAN YANG KITA HADAPI.

 

SELURUH PESERTA UPACARA YANG SAYA BANGGAKAN,

NILAI-NILAI LUHUR PANCASILA HARUS HADIR SECARA NYATA DALAM KEHIDUPAN KITA. PANCASILA HARUS TERUS MENJADI NILAI YANG HIDUP DAN BERKEMBANG DALAM KEHIDUPAN KITA. NILAI YANG BEKERJA DALAM KEBIJAKAN DAN KEPUTUSAN PEMERINTAH. NILAI YANG HIDUP TERUS BERGELORA DALAM SEMANGAT KITA SELAKU PENYELENGGARA PEMERINTAHAN. TIDAK HENTI-HENTINYA SAYA MENGAJAK SELURUH APARATUR KECAMATAN DAN DESA UNTUK TERUS MENEGUHKAN KEBERPIHAKAN KEPADA MASYARAKAT YANG SEDANG MENGALAMI KESULITAN, UNTUK MELAYANI MASYARAKAT TANPA MEMBEDA-BEDAKAN KELOMPOK, RAS, DAN AGAMA, SERTA UNTUK MEMENUHI KEWAJIBAN SEBAGAI ABDI NEGARA DAN BANGSA. 

 

SELURUH PESERTA UPACARA YANG BERBAHAGIA,

TANTANGAN YANG KITA HADAPI TIDAKLAH MUDAH. TAHUN INI ATAU BAHKAN TAHUN DEPAN, SITUASI YANG SULIT MASIH AKAN DIHADAPI. SITUASI YANG MEMERLUKAN DAYA JUANG SEBAGAI BANGSA, YANG MEMERLUKAN KERJA KERAS AGAR MAMPU MELEWATI MASA SULIT ITU. KITA HARUS MENJAWAB SEMUA ITU DENGAN INOVASI DAN KARYA NYATA. KITA TIDAK BOLEH BERHENTI BERKREASI, BERINOVASI, DAN BERPRESTASI DI TENGAH PANDEMI COVID-19 INI. MARI KITA BUKTIKAN KETANGGUHAN KITA, MARI MENANGKAN MASA DEPAN KITA, UNTUK MEWUJUDKAN CITA-CITA LUHUR PARA PENDIRI BANGSA. MARI KITA TERUS MEMPERKOKOH PERSATUAN, PEDULI DAN BERBAGI UNTUK SESAMA, TUNJUKKAN BAHWA KITA ADALAH BANGSA YANG KUAT, BUKAN HANYA MAMPU MENGHADAPI TANTANGAN TETAPI BANGSA YANG BISA MEMANFAATKAN KESULITAN MENJADI SEBUAH LOMPATAN KEMAJUAN.

 

SELAMAT HARI LAHIR PANCASILA.

MARI KITA SELALU BERSATU, SALING PEDULI, DAN SELALU BERBAGI UNTUK KEMAJUAN NEGERI KITA TERCINTA INI.