Rabu, 26 September 2018
Dilaksanakan Sosialisasi dalam Rangka Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) dari Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Buleleng yang dihadiri oleh Kepala BNN Kabupaten Buleleng AKBP I Gede Astawa,SH,MH, dari Dinas Kesehatan DR. I Gede Suariawan,MPH dan dari Badan Kesbang Pol. Kegiatan dibuka oleh Bapak Camat Busungbiu yang mana diwakili oleh Bapak Sekcam Busungbiu I Ketut Suastika,S.Sos menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya sekedar informasi tapi diperlukan tindaklanjut dan pertemuan ini agar bermanfaat bagi kita semua. Kegiatan ini mengundang Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan Busungbiu, Kelian Desa Pakraman se Kecamatan Busungbiu, Perbekel se Kecamatan Busungbiu, Babinsa dan Bhabinkamtibnas Desa se Kecamatan Busungbiu. Penyampaian dari Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten Buleleng yang menyebutkan bahwa Badan Narkotika Nasional Kabupaten menggangen Polres Buleleng dan Badan Kesbang Pol Kabupaten Buleleng untuk memberantas Narkotika. Dan tugas dari BNN ialah memberdayakan,memantau,mengarahkan,meningkatkan dan melakukan kerja sama masyarakat dalam giat P4GN. Kesbang Pol Kabupaten Buleleng pada intinya menyampaikan tentang jenis narkoba dan hal yang dilakukan untuk mencegah narkoba dan menjelaskan tentang penyalahgunaan narkoba atau pemakai narkotika. Dinas Kesehatan Kab. Buleleng pada intinya menyampaikan salah satu ancaman narkoba, mari bersama2 menanggulangi dinas kesehatan ada program pencegahan dan rehabilitasi. Menjelaskan penyalah gunaan narkoba, psikotropika, efek pemakaian psikotropika jenis exc, sabu-sabu efek yang timbulkan menjadi beremangat, gelisah dan tidak bisa diam,tidak bisa tidur, tidak bisa makan, dalam jangka panjang bisa menyebabkan fungsi otak terganggu bahkan bisa berakhir. Sambutan dari Kapolsek Busungbiu AKP I NGH MULIADI,SH Pada intinya menyampaikan membuat awig-awig tentang preman dan penyalahgunaan narkoba, Desa adat atau desa dinas untuk mendukung sosialisasi pencegahan pembrantasan penyalahgunaan dan pengedaran gelap narkoba, supaya mendukung kapolda Bali pendeklarasi preman dan narkoba. Tujuan BNN mengundang Desa, Babinsa dan Bhabinkamtibnas adalah Sebagai garda terdepan untuk menanggulangi P4GN. Penyampaian dari Badan Kesbang Pol tentang jenis narkoba dan hal yang dilakukan untuk mencegah narkoba.